Senin, 01 Februari 2010

POLLING BAKAL CALON WALIKOTA SUNGAI PENUH 2010 HASIL SEMENTARA 1 DESEMBER 2009 S/D 1 FEBRUARI 2010

Gelora Nusantara, Sungai Penuh. Tak terasa, Polling yang telah kita laksanakan berlangsung selama 2 bulan (1 Desember 2009 s/d 1 Februari 2010), sedangkan jumlah voter semakin bertambah dan hingga saat ini telah mencapai 1.462 voter. Waktu terus berjalan proses pemilihan Walikota defintif sebagai sebuah amanat UU, menjadi sebuah sorotan publik, untuk mewujudkan kota Sungai Penuh lebih baik. Untuk mengetahui pemahaman dan aspirasi publik kota terhadap beberapa bacawako yang pernah muncul dan dimunculkan, kali ini ada perubahan baik untuk melihat dan mengirim atau memberikan komentar hasil sementara Polling Bakal Calon Walikota Sungai Penuh maupun memilih, sebagai berikut : 1. http://pollingcalonwalikota sungaipenuh.blogspot.com/  Untuk melihat hasil sementara polling. 2. Facebook/Email : genus_info@yahoo.com  Untuk mengirim atau memberikan komentar bakal calon yang dipilih. Analisa sementara, sebagaimana grafik diatas, menurut analisa pengelola (1) Untuk saat ini HS berada diperingkat pertama meninggalkan Balon lainnya. Yang merubah keadaan sementara yaitu ZJ, SY dan IKA sementara ini telah menurun peringkat yaitu ke-2, ke-3 dan ke-4. (2) ZM dan AJB M masih bertahan pada peringkat sebelumnya dengan posisi masih-masing peringkat ke-5 dan ke-6, sedangkan ZE mengalami peningkatan yang sebelumnya berada pada peringkat ke-7; (3) Bahwa kegiatan sosialisasi yang dilakukan dengan taburan baliho belum memberikan hasil yang signifikan, hal ini di lakukan AJB, AL, AU, NV; (4) Dari masing-masing bakal calon telah menampakkan gerakannya hanya HS, SY, ZM, ZE dan FJ masing-masing masih adem ayem belum melakukan sosialisasi atau gerakan apa pun, disini juga belum jelas apakah mereka ada keinginan bertanding dalam perhelaan pilwako mendatang; (5) NZ pada hasil polling kali ini mengalami penurunan menjadi peringkat ke-8 yang sebelumnya berada pada posisi peringkat KE-4, penurunan ini terjadi di karenakan tampilnya figur HS yang saat ini menduduki peringkat pertama. Sedangkan FJ masih pada posisi peringkat ke-10 disusul oleh AL, AU, dan NV. Dari prilaku dan kehidupan politik masyarakat di Kota Sungai Penuh telah maju dan tingkat partisipasi masyarakat di Kota Sungai Penuh sangat tinggi, karena dari polling yang telah dilakukan menunjukkan bahwa masyarakat Kota Sungai Penuh melihat figur Bakal Calon Walikota bukan hanya dari sosialisasi yang dilaksanakan tapi dengan melihat apa yang telah diperbuat oleh figur sebelumnya juga di tunjang dengan hubungan famili (keluarga) yang mereka miliki, semakin banyak keluarga maka akan besar kemungkinan mendapatkan banyak suara (memilih). Jadi sangat di sayangkan jika figur yang tidak pernah berbuat dan sedikit memiliki hubungan kekeluargaan ditambah lagi bagi figur yang hanya peduli kepada masyarakat pada saat mendekati pilwako, kemungkinan kalah itu pasti. Sedangkan kegiatan yang dilakukan figur pada kegiatan tebar baleho sudah tidak berpengaruh lagi alias tidak diperdulikan masyarakat, oleh sebab itu para figur harus dapat mengembangkan strategi sosialisasinya baik secara langsung (tatap muka dengan masyarakat dan mengadakan diskusi) maupun tidak langsung dengan menggunakan alat-alat promosi lainnya, seperti selebaran (brosur); iklan di media cetak (Koran, tabloid dan majalah) maupun elektronik (media internet, radio dan televisi); atribut (kalender, baju/jaket, topi, dan kartu nama) maupun alat promosi lainnya. Penyelenggara menyadari bahwa dari 2 bulan polling ini dilaksanakan banyak masyarakat yang telah memilih calonnya berdasarkan data polling yang disediakan maupun usulan mereka dalam menambah nama Bakal Calon Wako Sungai Penuh. Polling ini bisa dijadikan acuan dan representatif bagi Bakal Calon Wako bahwa bagi siapa saja dapat menjadi Calon Wako yang penting dapat menarik simpatisan partai politik dan masyarakat. Disini akhirnya terlihat cermin keinginan masyarakat untuk memilih figur walikota yang sangat mereka inginkan. Bukan berarti para Balon Wako lain tidak memiliki peluang, karena polling akan terus berlangsung, sehingga sosialisasi dan pencitraan diri Balon Wako baik melalui kegiatan langsung, maupun kegiatan tidak langsung untuk memperkenalkan dan meningkatkan citra diri, melalui media ini menjadi bagian yang tak terpisahkan dalam proses pencitraan diri. Kalau ada yang meragukan dan tidak percaya akan hasil polling ini, syah-syah saja, dan penyelenggara hanya menjadi media, namun hasil polling ini bukan rekayasa, ini merupakan hasil murni yang telah dilaksanakan dan telah menarik minat masyarakat untuk memilih bakal calon wakonya. (gelora nusantara info.net.blogspot.com)

Tidak ada komentar: